Sinopsis K-Drama : Devil Judge Episode 07 - 4


Drama ini berlatar dalam distopia khayalan Korea, dan semua tokoh, organisasi,dan peristiwa adalah fiksi.



Masalah sudah semakin besar. Heo Joong Se semakin panik memikirkan bukti apa yang dimiliki Yo Han. Entah dia beneran memilikinya atau tidak, tidak ada yang tahu kebenarannya. Dan hal ini sangat membahayakan. Waktu mereka hanya tinggal sepekan untuk menghentikan semuanya. Hanya Sun Ah yang tetap tenang. Dia menilai kalau Yo Han hanya menggertak. Sekarang ini, masalah yang mereka miliki bukan hanya donasi palsu, tapi penggunaan uangnya dan tujuan utama dari proyek ini sebenarnya. Dan yang bisa menghentikan masalah ini sekarang adalah tn. Seo Jung Hak, pemimpin Yayasan.



Selama beberapa hari ini, tn. Seo ada di dalam ruangannya untuk berpuasa. Ah, kalian harus ingat ya, tn. Seo berpuasa bukan karena keinginannya tapi perintah dari Sun Ah. Walau dia selama ini hanya berada di dalam ruangan itu, bukan berarti dia nggak tahu kehebohan yang terjadi di luar sana. Dan melalui kehebohan ini, dia akan bangkit kembali (tidak dikendalikan oleh Sun Ah lagi).



Secara diam-diam, tn. Seo membuat janji temu dengan Heo Joong Se, Park Du Man dan Min Yong Sik di sebuah restoran tertutup. Tidak perlu berbasa-basi, tn. Seo sudah tahu apa yang mereka inginkan. tn. Seo juga sangat percaya diri mengenai pengaruh dirinya di masyarakat. Dia yakin kalau dia angkat bicara, masyarakat akan berbalik dari Yo Han. Yang mereka perlukan sekarang adalah seseorang yang akan menanggung semua kesalahan. Dan yang dimaksudnya adalah Jung Sun Ah. Meskipun Sun Ah bekerja dengan sangat baik, tapi tetap saja Sun Ah adalah budak. 

--



Yo Han membawa Ga On ke sebuah penjara. Itu adalah penjara dimana Doh Young Choon, penipu orang tua Ga On mendapatkan hukumannya. Saat tahu hal itu, Ga On menjadi marah kembali. Dia menduga tujuan Yo Han membawanya ke sana untuk melihatnya kehilangan kendali dan mencekik penipu tersebut. Karena dugaan itu, Ga On tidak mau menemui Doh Young Choon, tapi Yo Han menahannya untuk tidak pergi.




Dan betapa kagetnya Ga On saat penipu yang bernama Doh Young Choon di bawa keluar oleh polisi. Orang yang ditahan dan bernama Doh Young Choon adalah pria tua renta dan sangat berbeda dengan Doh Young Choon, penipu yang diingat dan dilihat oleh Ga On di persidangan dulu. Ga On sudah bilang kalau yang ada dihadapannya sekarang bukanlah Doh Young Choon, tapi data petugas menyatakan kalau yang dihadapan Ga On sekarang benar adalah Doh Young Choon. 


Ga On nggak bisa menerimanya. Ini nggak masuk akal. Dia memohon pria tua itu untuk bersuara dan bilang kalau dia bukan Doh Young Choon, tapi pria tua itu tetap diam. Tidak mengeluarkan sepatah katapun. Tapi, juga mengalihkan pandangannya.


Itulah yang ingin ditunjukan oleh Yo Han untuk menyadarkan Ga On begitu mudahnya sistem dimanipulasi. Sistem tidak mempunyai peluang melawan kekuasaan. Kekuasaan bisa mengendalikan sistem sesuka hati. 



Kenyataan tersebut begitu menghantam Ga On. Rasa sakit hati, kekecewaan dan kesedihannya sangat sulit diungkapkan. Dia ingin berteriak, tapi rasanya, teriakan pun tidak akan cukup menunjukkan kecewa dan kemarahannya saat ini. Teriakan terputus-putus berulang kali menggema diangkasa. 



Di saat yang sama, Sun Ah berada di ruangan tn. Seo. tn. Seo yang baru kembali, terlihat sangat ketakutan melihat Sun Ah ada disana. Dia sampai menundukkan kepala dalam-dalam sebagai bentuk hormatnya. Dan ternyata benar, Sun Ah memegang rahasia tn. Seo yang membuat tn. Seo tidak berani macam-macam dengannya. tn. Seo nggak tahu harus bersikap gimana dan menangis tersedu-sedu hingga berlutut dihadapan Sun Ah.


“Berdirilah,” ujar Sun Ah. Begitu tn. Seo berdiri, dia memeluknya dengan lembut, “Mari akhiri semuanya sekarang. Aku memaafkanmu.”


“Apa?”

“Ya. Kau orang penting. Tanggung jawabmu adalah menyelamatkan negara ini. Semuanya sudah didiskusikan,” ujar Sun Ah, tersenyum.


Sreet! Tanpa sempat mencerna maksud ucapan Sun Ah, tn. Seo sudah ditikam oleh Sun Ah. Sun Ah membunuhnya. Bukan hanya satu tusukan, tapi dua tusukan. Dan meskipun sudah membunuhnya, Sun Ah tetap saja merasa tn. Seo telah mendapat lebih daripada yang pantas didapatkannya. Kebencian terlihat jelas dimata Sun Ah. 




Esoknya, 

Pemakaman tn. Seo berlangsung sangat megah dan heboh. Kematiannya dinyatakan sebagai bunuh diri sebagai pertanggungjawaban atas tuduhan penggelapan dana sumbangan. Dan semua karyawan yang terlibat dalam penggelapan tersebut telah menghancurkan semua bukti dan kabur. 


Dan yang akan menjadi Ketua Yayasan Tanggung Jawab Sosial baru adalah Jung Sun Ah.


Post a Comment

Previous Post Next Post